Friday, July 30, 2010

CONTOH RENSTRA PROGRAM STUDI

BAB I
PENDAHULUAN


1.1. Latar Belakang
Dorongan utama sehingga didirikan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muara Enim ini adalah rasa terpanggilan dari beberapa tokoh untuk memberikan dharma bhaktinya dibidang pendidikan Tinggi sebagai bagian dari pembangunan bangsa dan Negara Indonesia, khususnya pengembangan pendidikan agama Islam di Kabupaten Muara Enim.
Berdasarkan kenyataan tersebut beberapa tokoh masyarakat baik formal maupun non formal, yaitu H.M. Syarnubi Ahmad, S.Ag, H.M. Sahnan Lubis, S.Ag, Muktasim, S.Ag, Drs. Risno merintis berdirinya Pendidikan Tinggi Islam di Muara Enim.Rintisan tersebut di awali dengan Pembentukan Yayasan Perguruan Agama Islam Agama Muara Enim dengan Akta Notaris yang dibuat oleh Bambang Hermanto, SH Bersamaan dengan berdirinya Yayasan Perguruan Agama Islam Muara Enim didirikan pula Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STI Tarbiyah) Muara Enim dengan akta pendirian yang sama dengan akta pendirian Yayasan Peguruan Muara Enim .
Dengan demikian, kelahiran Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah bersamaan dengan kelahiran Yayasan Perguruan Agama Islam Muara Enim, yaitu tanggal 1 April 2004.
Dalam sejarah perkembangannya Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah berawal dari dua Jurusan yaitu Diploma II pendidikan Agama Islam (D.II PAI) dan Jurusan Strata 1 Pendidikan Ilmu Tarbiyah (S1 PAI). Saat ini Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muara Enim hanya memiliki satu jurusan saja yaitu S1 PAI, dikarenakan untuk jenjang Diploma II keberadannya tidak diperkenankan lagi oleh Departemen Agama. Selanjutnya STI Tarbiyah membangun dirinya sesuai irama pembangunan tanpa luput dari pasang surut perkembangannya dan hanya dengan perjuangan yang gigih yang dilandasi panuh rasa tanggung jawab yang tinggi.
Status Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Yayasan Perguruan Agama Islam Muara Enim Muara Enim dikukuhkan dengan SK Kopertais Nomor IX tahun 2004.
Rencana Strategis (Renstra) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah tahun 2009 – 2014 merupakan kelanjutan dan pengembangan dari renstra sebelumnya, yang ditandai dengan berbagai perubahan paradigma pengelolaan perguruan tinggi di Indonesia. Besar harapan bahwa renstra ini dapat dijalankan dan diaplikasikan secara maksimal oleh civitas akademika Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah sehingga pada gilirannya akan mendekatkan pada pencapaian visi- misi dan tujuan yang telah dirumuskan secara bersama. Amien ya rabbal a’lamien.
1.2. Dasar Berdirinya STI Tarbiyah
1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 ( LNRI No. 78 Tahun 2003 dan Tambahan LNRI No. 4301 tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Peraturan Pemerintah No. 60 Tahun 1999 tentang Pendidikan Tinggi
3. Statuta Sekolah Tingi Ilmu Tarbiyah Muara Enim
1.3. Tujuan
Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Yayasan Perguruan Agama Islam Enim tahun 2009–2014 adalah dapat dirumuskannya kebijakan program pengembangan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah dengan berdasarkan pada kondisi obyektif baik di lingkungan internal maupun lingkungan eksternal yang harus segera diantisipasi dalam jangka waktu tertentu yang pada akhirnya diharapkan dapat tercapai visi, misi, tujuan dan sasaran Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah sebagai institusi penyelenggara pendidikan tinggi khususnya di bidang pendidikan Islam .
1.4. Ruang Lingkup
Perencanaan strategis Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Yayasan Perguruan Agama Muara Enim tahun 2009 - 2014 mencakup berbagai aspek pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang meliputi pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta pengembangan sarana dan prasarana beserta aspek-aspek lainnya yang mendukung tercapainya visi, misi, tujuan dan sasaran kelembagaan.
Perencanaan strategis ini juga dimaksudkan untuk mendorong timbulnya gagasan serta ide baru dalam mengantisipasi berbagai dinamika yang terjadi di dalam masyarakat dengan tetap menjunjung tinggi kaidah-kaidah akademik serta kemanfatan terhadap masyarakat, bangsa dan negara.

No comments:

Post a Comment